Thursday, November 28, 2013

Rain Akan Comeback dengan Film Hollywood Baru



Setelah menyelesaikan wamilnya, Rain dikabarkan akan comeback di layar lebar. Bukan chungmuro melainkan langsung terlibat (seklai lagi) di Hollywood. Film bergenre action ini berjudul The Prince. Rain akan menunjukkan kemampuan fisiknya (dan juga absnya) bersama aktor besar Bruce Willis dan John Cusack di film yang rencananya diarahkan oleh Brian A. Miller.

Menceritakan seorang Jason Patric yang berhadapan dengan musuh lamanya ketika putrinya menghilang dan kembali ke Las Vegas untuk menemukannya. Bruce Willis menjadi tokoh antagonisnya yang memiliki hubungan buuruk dengan Patric. Joh Cusack akan bermain sebagai teman dari tokoh utama. Sementara Rain sendiri kabarnya akan perankan karakter bernama Mark, namun belum ada penjelasan lebih lanjut tentang tokoh seperti apa Rain nanti. Ada juga 50 cent, Jonathon Schaech, and Gia Mantegna.

Film ini diberitakan miliki budget sebesar $15 Juta, untuk ukuran film Korea merupakan jumlah yang sangat besar, tetapi sangat kecil untuk sekelas Hollywood.

Sebelumnya Rain pernah bermain di film Hollywood berjudul R2B: Return to Base dan sebelumnya lagi bermain sebagai pemeran pembantu di Speed Racer. Untuk karirnya di KPop, kabarnya Rain akan kembali dengan album baru Januari 2014 nanti.

The Prince akan mulai syuting bulan depan di Alabama, dan dijadwalkan rilis tahun 2014 nanti.

Source: chosun via dramabeans



0 comments:

Post a Comment

Apa pendapatmu tentang post ini?